Pilih Naik Sriwijaya atau Lion Air? Ketahui Kelebihan dan Kekurangan nya
Sriwijaya dan Lion air (foto tempo.co)
Artikel ini mengupas dan memberikan informasi tentang plus minus maskapai Sriwijaya Air dan Lion Air dengan tujuan pembaca dapat mengerti sehingga saat pilihan penerbangan sudah dilakukan anda tidak banyak omelan ini itu.Supaya kita tidak terlalu mempermasalahkan apalagi sampai menggumam kurang ini itu, mau nya ini itu. Ulasan singkat menjabarkan apa saja kelebihan dan kekurangan dua maskapai ini.
Lion Air dan Sriwijaya Air merupakan dua maskapai yang memiliki jam terbang tinggi di Indonesia. Bagi anda yang belum pernah atau ingin mencoba terbang dengan salah satu maskapai ini mohon simak penjelasan berikut.
- Perbandingan Sriwijaya Air dan Lion Air
Sriwijaya Air unggul pada sesi harga tiket dan tingkat pelayanan yang baik. Selain itu maskapai Sriwijaya air selalu tepat waktu, Kalaupun Delay tidak terlalu lama.
Sedangkan Lion Air harga tiket lebih ekonomis sedikit dibanding Sriwjaya Air namun Pelayanan terkadang membuat penumpang lebih menunggu waktu penerbangan, terutama saat ledakan penumpang.
Di sisi lain, berdasarkan data dari Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Lion Air merupakan maskapai yang paling banyak diadukan oleh para calon penumpang, terutama Saat ledakan penumpang membuat jadwal lebih molor.
Lalu kenapa Lion Air masih banyak diminati? Salah satu alasan utama banyaknya penumpang Lion Air karena ada keunggulan Lion yang tidak dimiliki maskapai lain yaitu lebih ekonomis harga tiketnya.
- Pilih Sriwijaya air atau Lion air?
Lion Air Vs Sriwijaya Air mana yang dipilih? Agar lebih jelas mari kita kupas plus minus atau kelebihan dan kekurangan antara kedua maskapai ini
Kelebihan Sriwijaya Air
- Delay selalu saja terjadi pada seluruh maskapai, namun untuk Sriwijaya Air rata-rata delay nya tidak lama 30-50 menit. Jika lebih dari itu biasa nya faktor cuaca.
- Kelebihan Sriwijaya itu pada kelas ekonomi saja dapat makan lho seperti garuda indonesia untuk penerbangan diatas 2 jam.
- Sriwijaya Air menyediakan class Ekonomi Premium dengan ruang kursi yang lebih luas.
- Menggunakan pesawat Boeing 737-900 ER.
- Khusus class ekonomi tempat duduk kiri kanan 3 seat. Tempat duduk yang lebih lebar di nomor 20 & 21 (emergency/pintu darurat)
Plus Minus Maskapai Lion Air
- Sering Telat (Delay) ini disebabkan oleh ledakan penumpang yang cukup signifikan terutama saat musim liburan. Tapi kalau hari - hari biasa tetap tepat waktu.
- Maskapai Lion Air memiliki jadwal penerbangan paling banyak (Sering Kteter Ledakan Penumpang)
- Frekuensi penerbangan tersedia setiap saat sehingga masyarakat menjadi banyak pilihan waktu untuk memilih. (Kalau tiket maskapai lain habis, jangan khawatir deh Lion air banyak)
- Keunggulan paling utama dari Lion Adalah Harga tiket sedikit lebih ekonomis
Pada intinya, siapa sih yang tidak mau naik pesawat harga tiket murah tapi pelayanan prima? Itu sebenarnya tidak ada. Pepatah mengatakan "Ada harga Ada Rupa" itu benar dan berlaku di dalam dunia penerbangan.
Kalau menurut saran kami seandainya disuruh memilih naik Sriwijaya air atau Lion air, maka kami sarankan naik Sriwijaya Air. Tapi jika mau hemat sedikit bisa naik Lion Air.
Tinggal pilihan masing-masing, yang perlu diingat bahwa seluruh maskapai memprioritaskan keselamatan adalah No 1.